Topik kita kali ini adalah pedoman budidaya pohon mahoni yang kaya manfaat. Mahoni (Swietenia mahagoni) adalah jenis tanaman yang populer di masyarakat Indonesia. Pohon Mahoni sering kita jumpai di sepanjang jalan sebagai pohon peneduh. Pohon ini bukanlah tumbuhan asli dari Indonesia tetapi dari daerah Hindia Barat.
Budidaya Pohon Mahoni
Berikut ini pedoman budidaya pohon mahoni mulai dari cara memelihara sampai cara merawat pohon beringin.
Syarat Tumbuh dari Pohon Mahoni
Mahoni bisa tumbuh dengan subur di pasir payau dekat dengan pantai. Pohon mahoni juga menyukai tempat yang mendapat sinar matahari langsung yang cukup. Tanaman ini termasuk jenis tanaman yang mampu bertahan hidup di tanah gersang sekalipun.
Meskipun tidak disiram selama berbulan-bulan mahoni masih mampu untuk bertahan hidup. Syarat lokasi buat budidaya pohon mahoni di antaranya adalah
- ketinggian lahan maksimum 1500 meter dpl,
- curah hujan 1524 – 5085 mm/tahun, dan
- suhu udara 11 – 36 °C.
Penanaman Pohon Mahoni
Persiapan lahan tanam dilakukan dengan menaburkan pupuk kandang atau pupuk kompos pada lahan tanam yang sudah disiapkan dengan takaran 2 ton untuk satu hektare. Pemberian pupuk dilakukan 3 atau 4 minggu sebelum masa penggarapan tanah dengan dibajak dan dicangkul.
Pemupukan bertujuan untuk memberikan nutrisi dasar kepadatan tanah sekaligus menggemburkannya. Jika tanah memiliki pH yang tergolong rendah, maka penting untuk menambahkan kapur atau dolomit supaya pH menjadi netral.
Jarak tanam untuk bibit mahoni yang dianjurkan adalah 5×5 m dengan kedalaman sekitar 50 cm. Sebelum bibit ditanam wajib untuk terlebih dahulu menaruh pupuk kandang ke dalam lubang tanam untuk memberikan nutrisi awal. Hal ini dilakukan 2 atau 3 minggu sebelum penanaman bibit.
Cara Penanaman Pohon Mahoni
Buka polybag atau kantong persemaian kemudian letakkan bibit pada lubang tanam yang sudah disiapkan. Pastikan posisi bibit tegak dan letakkan ke dalam lubang dengan hati-hati supaya tidak merusak akar. Kemudian tutup lubang menggunakan tanah. Selanjutnya siram menggunakan air secukupnya agar kelembapannya terjaga.
Perawatan Tanaman Mahoni
Teknik budidaya pohon mahoni yang berikutnya tentang perawatan. Berikut beberapa hal tentang perawatan pohon mahoni.
Penyiraman Pohon Mahoni
Bibit yang baru ditanam memerlukan banyak air. Oleh sebab itu pohon mahoni perlu disiram pada pagi dan sore hari. Proses penyiraman dilakukan dengan air secukupnya namun jangan sampai menggenangi tanaman.
Penyulaman Pohon Mahoni
Penyulaman dilakukan setelah tanaman berumur 2 – 3 tahun. Apabila tanaman berumur kurang lebih 3 tahun maka pertumbuhan tanaman sulaman umumnya kurang baik atau akan terhambat.
Ada beberapa tahapan pemeliharaan tanaman mahoni yang wajib untuk dilakukan, yaitu:
- Penyiraman: dilakukan pada saat mahoni masih dalam masa awal hingga tanaman dapat tumbuh dengan baik.
- Penyiangan: dilakukan pada saat gulma dan tanaman pengganggu muncul.
- Pemberantasan hama dan penyakit: dilakukan menggunakan pestisida sesuai dengan dosis yang dianjurkan.
- Pemupukan: dilakukan setelah usia tanaman mahoni memasuki 5 tahun. Pemupukan dilakukan dengan urea, KCl, dan fosfat.
Sekian info mengenai teknik budidaya pohon mahoni yang kaya manfaat, kami harap post kali ini bermanfaat buat kalian. Kami berharap post ini disebarluaskan agar semakin banyak yang memperoleh manfaat.
Referensi:
Add Comment